08 October 2010

Mark Cousin's The First Movie

Apa anda pernah melihat Iraq? Ya, TV selalu menampilkannya setiap saat. Bom meledak disini, helikopter jatuh disana, dan korban berjatuhan. Saddam Hussein ditangkap, perang dimana mana, dan perbutan kekuasaan terjadi.




Kini saya coba bertanya sekali lagi. Apa anda pernah melihat Iraq? Atau bahkan. Apa anda pernah melihat dunia?

Hal itu yang coba ditanyakan dalam film dokumenter karya Mark Cousin, The First Movie. Sejauh ini, saya memang baru menyaksikan trailernya. Tapi, film ini benar benar saya nanti. Saya menantinya karena sebuah alasan sederhana yang saya lihat di film ini, film ini.. lugu.

Seperti yang dia bilang di trailernya, "maybe seeing it trough the eyes of a child". Keluguan dan kesederhanaan menjadi 'senjata' di film ini. Mark Cousin mencoba melihat hal-hal yang selama ini kita lihat di layar dari sudut pandang 'orang dewasa' di dalam sudut pandang menarik dari seorang 'bocah' lengkap dengan kanaifan dan keluguannya. Lebih lagi, Cousin memilih Iraq sebagai setting dari film ini. Dimana kita semua bisa setuju bahwa anak anak ini tak sepatutnya ada disana. Dua unsur ini akan berperang dan menjadikan film ini sangat menarik.

Film ini saya rasa akan menjadi salah satu dokumenter terbaik yang pernah ada. Fresh, orisinil, sederhana, dan berbobot. Mengangkat sebuah tema yang bukan main-main (sebenarnya), Kemanusiaan. Dimana para anak-anak yang hanya ingin bermain main di neverland nya harus terkurung di arena pertarungan ego para orang dewasa.

No comments:

Post a Comment